Apa itu Discord?

Halo semuanya apa kabarnya? hehe, sudah sekian lama saya jarang posting artikel baru karna ya tau sendiri hehe deadwood (pengangguran) macam saya so sibuk gitu padahal dirumah aja wkwk. 

Di masa pandemi covid-19 ini susah sekali untuk berinteraksi langsung dengan seseorang atau kerabat, teman, gebetan (pastinya susah kan gapunya chuakzzz hiya hiya hiya) karena ada nya PSBB. Walaupun bisa berinteraksi pastinya kita menjaga jarak dengan orang tersebut. Nah maka dari itu semua kegiatan mulai dari sekolah, kerja, meeting dan lain lainnya dilakukan secara daring atau online

Apa sih Discord itu?

Menurut wikipedia Discord adalah VoIP Amerika, perpesanan instan dan platform distribusi digital yang dirancang untuk menciptakan komunitas. Pengguna berkomunikasi dengan panggilan suara, panggilan video, pesan teks, media dan file dalam obrolan pribadi atau sebagai bagian dari komunitas disebut "server."

Aplikasi ini memiliki 27 Bahasa, tidak termasuk indonesia:) semoga saja kedepannya tersedia bahasa indonesia. Nah aplikasi ini tersedia di Windows, MacOs, Linux, iOS, Android, atau pun bisa buka melalui web peramban secara gratis.

Berdasarkan fungsi dasarnya, Discord sangat berguna bagi para gamer untuk saling terhubung melalui chatting, voice call, video call, dan lainnya. Selain berkomunikasi, Discord juga memungkinkan para gamer untuk membuat komunitasnya sendiri dari berbagai negara, seperti Jepang, Amerika, Singapura, Brazil, Hong Kong, dan lainnya.

Pertama kali membuka aplikasi Discord melalui desktop, kamu akan langsung disuguhkan dengan sebuah dashboard yang menavigasi kamu ke menu-menu yang ada, seperti: Activity, Library, Nitro, Friends, dan Direct Message.

Di sidebar paling kiri, kamu bisa melihat daftar server yang kamu sudah tergabung di dalamnya. Kamu juga bisa menambahkan server baru baik itu dengan Add a Server ataupun Server Discovery. Setelah menemukannya, kamu bisa Join Server.

Untuk bisa mendapatkan banyak teman, kamu bisa melakukannya dengan bergabung ke komunitas-komunitas yang ada dalam Discord. Cukup lakukan Add a Server seperti yang disebutkan di atas.
Atau bisa juga join server discord kami link ada disini discord.gg/G2FKar3DHF

Discord juga menyediakan serangkaian status, seperti OnlineIdleDo Not Disturb, dan Invisible, untuk menyesuaikan kondisi gaming kamu. Untuk melakukannya, kamu hanya perlu mengklik avatar kamu, kemudian pilih status yang diinginkan.

Sementara untuk melakukan pengaturan akun, kamu hanya perlu memilih menu User Settings yang bisa kamu temukan di kolom avatar kamu. Pada menu penyetelan ini, kamu bisa mengatur banyak hal, mulai dari notifikasi, pengaturan akun, pengaturan overlaystreamer mode, dan lain sebagainya.

Penutup Kata

Bagaimana cukup menarik bukan? untuk postingan kali ini saya tutup terimakasih sudah menyempatkan waktu untuk mampir sampai jumpa di artikel berikutnya

Sumber: Wikipedia, Esportsnesia

Comments